Pengertian, Syarat Wajib, dan Syarat Sah Shalat -->

Pengertian, Syarat Wajib, dan Syarat Sah Shalat

Pengertian, Syarat Wajib, dan Syarat Sah Shalat

Pengertian, Syarat Wajib, dan Syarat Sah Shalat
Pengertian Salat
Salat secara bahasa berarti doa. Salat merupakan suatu ibadah yang
terdiri atas ucapan-ucapan dan perbuatan-perbuatan tertentu yang
dimulai dengan takbiratul ihram dan diakhiri dengan salam. (Ensiklopedi
Islam 4. 1994. Halaman 207) Sebagaimana diungkapkan di depan bahwa
hukum melaksanakan salat lima waktu adalah wajib. Kewajiban ini
berlaku bagi setiap muslim dan tidak dapat diwakilkan kepada muslim
yang lain.
Syarat Wajib Salat
Syarat wajib salat merupakan hal-hal yang menjadikan seseorang
diwajibkan mengerjakan salat. Syarat wajib salat sebagai berikut.
a. Islam,
b. balig (dewasa),
c. suci (dari haid dan nifas),
d. berakal (tidak gila),
e. dakwah telah sampai padanya (maksudnya telah sampai kepadanya
berita atau pemberitahuan bahwa salat itu wajib), dan
f. dalam keadaan jaga atau sadar (orang yang tidak sadar tidak wajib
salat, begitu juga orang yang lupa).
Syarat Sah Salat
Syarat sah salat yaitu hal-hal yang harus dipenuhi sebelum
melaksanakan salat agar salatnya menjadi sah. Yang termasuk syarat
sah salat:
a. suci badan, pakaian, dan tempat dari hadas dan najis,
b. menutup aurat,
c. telah masuk waktu salat,
d. menghadap kiblat, serta
e. mengetahui kaifiat (tata cara) salat.
Buka Komentar